26 November 2012

Bonus Demografi

ARAH PENDIDIKAN MENGHADAPI BONUS DEMOGRAFI


Berdasarkan data sensus penduduk tahun 2010 penduduk Indonesia secara keseluruhan telah mencapai angka 237,641,326 jiwa atau 241.452.952  jiwa menurut data dari CIA World Factbook 2004, ini adalah angka yang sangat fantastis. Angka ini membuat Indonesia berada pada posisi no 4 sebagai negara dengan jumlah penduduk terbanyak.



Sedangkan berdasarkan komposisi umur penduduk Indonesia saat ini dapat dilihat pada grafik di bawah ini
 

Menurut proyeksi jumlah penduduk terakhir yang dilakukan Badan Pusat Statistik, jumlah penduduk Indonesia pada tahun 2025 akan menjadi 273,2 juta jiwa. Dalam proyeksi yang dibuat tahun 2000 itu, disebutkan pertumbuhan rata-rata per tahun penduduk Indonesia periode 2000-2025 menunjukkan kecenderungan yang terus menurun.







Periode 2005-2010 dan 2020-2025, penduduk Indonesia turun dengan kecepatan 1,27 persen menjadi 0,82 persen per tahun. Turunnya laju pertumbuhan ini disebabkan oleh turunnya tingkat kelahiran dan kematian, namun penurunan karena kelahiran lebih cepat daripada penurunan karena kematian. Crude Birth Rate (CBR) turun dari sekitar 20 per 1000 penduduk pada awal proyeksi menjadi 15 per 1000 penduduk pada akhir periode proyeksi, sedangkan Crude Death Rate (CDR) naik dari 6 per 1000 penduduk pada awal proyeksi menjadi 8 per 1000 penduduk pada akhir proyeksi. (BPS, 2008)

Dalam kurun yang sama usia produktif, 15-64 tahun meningkat dari 66,6 persen menjadi 68,7 persen dan untuk lanjut usia, mereka yang berusia 65 tahun ke atas naik dari 4,9 persen menjadi 8,1 persen. Perubahan susunan ini mengakibatkan beban ketergantungan (dependency ratio) turun dari 50,1 persen pada tahun 2005 menjadi 45,6 persen pada tahun 2025. (BPS, 2008)  Menurunnya rasio beban ketergantungan menunjukkan berkurangnya beban ekonomi bagi penduduk umur produktif (usia kerja) yang menanggung penduduk pada umur tidak produktif, pada kondisi inilah yang disebut dengan bonus demografi bagi sebuah bangsa.


Pada tahun 2020 hingga tahun 2030 Indonesia berdasarkan proyeksi penduduk akan mengalami bonus demografi, tentu saja bonus ini tidak datang serta merta dan menjadi keuntungan, bonus demografi akan dapat dinikmati dengan memenuhi persyaratan antara lain program pengendalian pertumbuhan penduduk yang berhasil dan kualitas penduduk yang tinggi pada usia-usia produktif

Tidak ada komentar:

Posting Komentar